Jurus Ampuh Membuat nama Username dan Password

Makin sering kita online, makin sering pula kita harus melakukan log in atau registrasi ke suatu layanan online.  Seperti biasa, kita harus memasukan password. Jangan anggap remeh soal password ini, lho. Sebab password ini sama fungsinya dengan kunci pengaman terhadap data-data penting kita yang tersimpan dalam database. Selain password, layanan online juga meminta kita memasukan username.
Bagaimana ya agar username dan password kita sulit ditebak oleh para peretas atau tangan-tangan jahil yang ingin membobol akun kita?

Berikut ini langkah-langkah membuat username dan password:

1. Buat username yang tidak sama dengan nama asli kita.


Mengapa? Sebab nama asli, apalagi nama lengkap, akan membuat orang dengan mudah menebak identitas kita. Misalnya namamu Dewi Anggraini, jangan membuat username dewi_anggraini, tapi coba bikin menjadi d3wtaurus, dengan demikian orang tidak bisa langsung mengenali siapa dirimu.

2. Pakailah email khusus


Mendaftarkan diri di layanan online dengan email kantor, kampus, atau email pribadi yang lumayan penting? Jangan, deh. Lebih baik punya akun email khusus yang memang dipakai untuk pendaftaran layanan online semacam ini. Kenapa? Apabila terjadi suatu hal yang tak diinginkan, misalnya ada peretas yang sukses membobol akunmu, maka data dalam emailmu yang penting tidak ikut dibobol semua. Selain itu juga kamu tidak perlu terganggu terus dengan notifikasi dari pihak penyedia layanan.

3. Buatlah password yang kuat


Kuat bagaimana? Ya jangan pakai informasi yang mudah ditebak, misalnya nama belakang, kota tempat lahir, tanggal lahir, zodiak, nama pasangan, dan sebagainya. Password juga idealnya berupa kombinasi antara karakter huruf dan angka.
Contoh password yang tidak bagus: michaelsmith
Contoh password yang bagus: he770mum

4. Variasikan password


Jangan pakai password yang sama untuk banyak akun online. Misalnya password untuk email sama dengan Facebook, Twitter, layanan e-shopping, Yahoo Messenger. Wah, bahaya itu, sekali satu password tertebak, maka bobol semua akunmu.

5. Rahasiakan!


Walau itu perusahaan atau atasan atau sahabatmu, jangan pernah kamu percayai untuk memberikan password kepada mereka. Bisa saja mereka lengah atau khilaf, sehingga membocorkan rahasiamu.

6. Selalu log out

 
Ini yang sering terlupakan oleh para user.  Jangan pernah lupa untuk melakukan log out atau sign out setiap kali menyudahi suatu aktivitas online. Bisa saja komputermu masih dalam keadaan menyala saat kamu pergi meninggalkannya, dan kamu lupa logout, sehingga ada tangan jahil yang menyalahgunakannya.

0 komentar:

Posting Komentar

Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.